31 December 2011

Saat Kau Datang

Saat kau datang
Pertama kali
Tanpa kabar
Ketika hujan turun rintik-rintik
Dalam gelap
Ku tak melihatmu
Sungguh, kau mengagetkanku
hii.... syerem

Saat kau datang... lagi
Kedua kali
6 bulan berselang
Dalam diam
Dalam gelap
Mati lampu
Dan lagi... tanpa kabar
Ku masih saja kaget
Ngeri
hii....

*eh, emang bener ya, kalo ada ular liar warna hitam, masuk rumah sampe 3x berarti itu siluman setan dan harus dibunuh??
*terus mitosnya, kalo ada ular masuk rumah saatnya dipindah ke kota lain? (eh ini sih mitosnya karyawan p**t****a waktu di Prabumulih)


Sygyzium Samarangense: A Lifecycle

Cerita dulu tentang judulnya,

Saat ku motret pohon jambu air depan rumahku, ku berniat mau buat cerita tentang proses pertumbuhan jambu air, kali aja suatu saat bisa berguna buat teaching aids :)

Biar go international, ku coba terjemahkan ke dalam bahasa inggris pake google translate, hasilnya: guava water.
Terjemahan yang agak aneh buatku yang emang ga terlalu paham, tapi kok terasa agak maksa gitu ya?

Ku coba googling, nemu deh artikel tentang jambu air di wikipedia, jadi tau nama latinnya: Sygyzium Samarangense.
Kenapa Samarangense? Apakah karena pertamakali ditemukan/diidentifikasi di kota Semarang? Entahlah, aku belum baca lebih mendalam.

Apa yang bisa diamati dari foto jambu air?
Proses pertumbuhan jambu air itu, muncul kuncup bunga bulat2 kecil banyak, lalu perlahan-lahan besar dan pecah jadi bunga, tuh liat banyak benangsari-nya ya?
Setelah penyerbukan, benangsari rontok, lalu kelopaknya menjadi semakin besar, gemuk berisi. Bila warnanya telah berubah menjadi agak pucat (kebetulan ini pohon jambu air hijau, jadi warnanya tidak berubah jadi merah), siap dipetik, dimakan. Bermanfaat untuk menghilangkan lapar dan haus :)
Itulah siklus hidup jambu air.

Pelajaran dan hikmah apa yang bisa diambil dari siklus hidup jambu air?
Menurutmu apa??

Menurutku (sok bijak gitu): harus sabar, khususnya dalam mencari ilmu, semua ada prosesnya. Rambut rontok2 kayak benangsari itu juga bagian dari proses :D (yang ini agak ngawur).
Biar ga makin ngawur, sebaiknya ku sudahi dulu tulisanku tentang jambu air, harus banyak belajar dulu ;)


The Cities of Light

Foto ini hasil jepretanku ketika jalan-jalan mengunjungi kota-kota tersebut di akhir tahun ini. Walaupun ga punya tripod, yang penting pede, blur sana-sini, tapi kan oke juga?? Untuk dokumentasi pribadi, kenang-kenangan.

Kalo kamu berkenan melihatnya, silahkan aja. Mau liat yang lebih bagus? Silahkan cari sendiri di google, atau motret aja sendiri ;)

Coba search city of light di google.
Ternyata banyak juga kota-kota yang mendapat julukan city of light.
Memang seru sih melihat-lihat lampu di malam hari, tapi tetap ingat ya: "Hemat Energi!" he..he...


29 December 2011

Taman Pelangi

Pekan lalu aku ke Jogja, walaupun cuma 3 hari, sempat juga jalan-jalan ke tempat rekreasi baru di Jogja, yaitu Taman Pelangi.
Taman Pelangi ini letaknya di pelataran Monumen Jogja Kembali (Monjali), ringroad utara Jogjakarta.

Di Taman Pelangi ini ada Taman Lampion, dimana kita bisa melihat berbagai bentuk lampion yang cantik-cantik.
Contohnya seperti di ilustrasi foto, lampion pelangi warna-warni di kegelapan malam (telah diedit pake photo illusion dan pic say)

Thanks to the darkness, therefore i can see the beauty of light ;)



28 December 2011

Blogger for android phone

Tes!
Sekalian pamer he...he...


12 December 2011

Mad Math

Hari ini adalah hari minggu.
Besok adalah hari? ..............
eS e Se en in nin,
Senin! :)

Hari ini tanggal 11, besok tanggal?....
12 (du a be las)

*pelajaran Pengukuran Waktu :p

Besok itu, Senin 12 Desember 2011, adalah hari pertama UUB (Ulangan Umum Bersama).
Sebagai sekolah SD yang baru berdiri, ini pertama kalinya mengadakan uub.
Hari pertama, pelajaran pertama yang diujikan adalah Matematika.
Yang buat soal ulangan, guru kelasnya (bukan dari diknas), baru pertama kalinya ini buat soal ulangan.

Jadi inget masa lalu, kenapa juga orang2 mayoritas pada ga suka sama pelajaran matematika? Susah kah??
Buatku Matematika itu mengasikkan, salahsatu pelajaran favoritku.
Seingatku ga pernah tuh khawatir kalo mau ujian *maap agak narsis :p

e tapi kenapa sekarang jadi deg2 an ya? :D

Bismillah, all is well :))

30 November 2011

Time adalah Waktu :)

Bila hari ini ku posting tulisan di sini, bukan karena ku punya tulisan yang bagus atau cerita yang seru, tapi karena ini hari terakhir bulan November 2011, dan aku belum posting satupun di sini :p

Biasaaaa.... alasan utama adalah: sok sibuk :D
Jadi inget, sebelum ku mulai ngajar, ku berhasil menyelesaikan baca novel "Momo", bagus deh isinya tentang para penabung waktu yang tertipu, dan sekarang aku lagi ngajar matematika materinya tentang Pengukuran Waktu. Tentang lama dan sebentar suatu kegiatan berlangsung. Dan ternyata itu sangat relatif, bila kita menyukai kegiatan itu, waktu terasa sebentar, begitu pula sebaliknya.

Oia, 2 hari lalu adalah tahun baru hijriah 1 Muharram 1433H, dan sekitar sebulan lagi kita akan memasuki tahun baru 2012.
Ok, let's enjoy our time, semoga kita ga termasuk orang-orang yang merugi (silahkan baca QS 103)

22 October 2011

Bangun Ruang

Hasil karya anak-anak kelas 1 sd.
Lagi belajar Matematika, geometri, membuat bangun ruang dari tusuk gigi dan plastisin (malam/lilin mainan). Setelah membuat bangun ruang dasar (kubus, balok, prisma, limas), anak-anak bebas berkreasi. Dari 5 kelompok yang jadi cuma 2. Tapi keren kan?? Kalah deh gurunya :p
Good job kids! :))

Jadi pengen norak... motoin hasil karya anak-anak terus ku posting disini :D

Meet The Bears

Last thursday, on 13th Oct 2011, I went to Sun Bear enclosure (KWPLH, Kawasan Wisata Pendidikan Lingkungan Hidup). It is located about 23 km from Balikpapan city.
This is my 2nd time visited KWPLH. when first time i visited KWPLH, i didn't know that The Bears there, have eating time, twice a day, at 9am and 3pm. so if we come in the wrong time, we can't see the Bears, because they usually go to the forest.

Lucky me! this time, i could see the Bears nearly closely, and i have a better camera to take some shoots :p


at KWPLH, there are also an exhibition where we can get information about sun bear, a playground for children, and Cat House where we can adopt cat.




Sun bear (helarctos malayanus eurispylus) is an endemic animal of Borneo island, and it is the mascot of Balikpapan city, Indonesia :))



Sun Bears have been protected in Indonesia since 1973.



Save the forest, save the sun bears! Would you?

28 September 2011

Origami Fun (Foto)

Piye toh, potonya lupa ga di-attach, sorry ;)
Posting dengan cara kirim email via ponsel nih. Harap maklum.

27 September 2011

Origami Fun

Mau pamer dulu, hasil ngutak-ngutik, melipat kertas (bahasa kerennya origami), nyontek dari origami fun (ada kok aplikasinya di android market *sekilas iklan :p)
Buat persiapan ngajar seni&kreativitas besok. Ternyata keren juga kan hasil lipatanku?? Burung/crane dan bunga tulip + tangkainya. Poto dulu ahh.... terus posting deh disini :))

24 September 2011

Cerita yang (belum) basi

Ada yang komplen, katanya kok aku ga nulis/posting lagi di blog?
Maap deh, lagi sibuk banget (baca: males banget! :p)
Padahal banyak banget cerita yang ingin ku tulis disini, ku bagikan untuk kalian (berasa banyak yang baca gitu he..he..)

Ok, ku awali tulisan di bulan september ini dengan cerita pengalamanku sebagai guru anak-anak kelas 1 SD, di suatu SDIT, di seberang pulau Jawa, di suatu negara bernama Indonesia (keren kan narasiku?? Agak lebay :D)

Awalnya aku yang S.Sos (sarjana sosial) jurusan komunikasi massa tanpa akte IV ini, pengen punya pengalaman ngajar anak-anak. Jadi ga cuma bisa ngomong/kritik (misuh2) tentang buruknya sistem pendidikan di Indonesia.
Pas ada tawaran ngajar dari kenalan yang baru aja mendirikan SDIT (oia, SDIT itu sekolah dasar islam terpadu ya, bukan sekolah dasar information & technology, IT, loh ), aku oke aja.

Aku diberi tugas mengajar matematika dan seni&kreativitas. What do you think? :)
Dan karena SDIT, ada tambahan pelajaran dieniyah (agama islam, yang dibagi menjadi aqidah, fiqih, adab&akhlak, dan tarikh/sejarah islam) + tahfidzh (hafalan quran).
Ada guru khusus untuk pelajaran dieniyah, tapi karena dia ditugaskan untuk mengajar tahfidzh di TK (istilah jaman sekarang PAUD: pendidikan anak usia dini), jadi aku kebagian juga membantu mengajar dieniyah.

Dan tahukah kamu, pelajaran apa yang ku pilih? Tentu saja Tarikh, alasannya, selain karena ku memang suka sejarah, juga karena aku kurang paham kalo harus ngajar aqidah n fiqih dan terlalu berat tanggung jawabnya kalo ngajar akhlak :D
Tarikh juga sebenarnya aku masih belum menguasai, tapi ya kalo ga diberanikan, kapan mau bisanya, betul?? Jadi banyak baca buku2 tentang sejarah hidup/ sirah nabi Muhammad SAW (materi tarikh kelas 1)

Menjadi guru SDIT (yang baru didirikan) membuatku mendapatkan banyaaaaaakkkk banget pelajaran baru.
Mulai dari pusing mabok bikin silabus n rpp/ lesson plan (yang sampe sekarang belum selesai juga hiks...hiks.. :'( ),
Manajemen kelas, membuat display kelas, mengatur ruangan/perabotan supaya nyaman untuk belajar mengajar, mencari metode/ strategi mengajar yang pas untuk anak usia 6-7 tahun (kelas 1 SD) yang disesuaikan dengan visi & misi sekolah, disesuaikan juga dengan kurikulum dari Diknas.

Kan yang lagi tren sekarang itu model pendidikan active learning (Bahasa indonesianya PAIKEM, tp aku kok lupa ya, itu singkatan dari apa? Hahaha...)
Ya jadi intinya itu anak-anak tidak harus belajar duduk manis menulis di dalam kelas, tapi juga diberi kesempatan belajar sambil bermain di luar kelas, mengamati lingkungan sekitar. Belajar itu menyenangkan :))

Selain itu, keuntungan lainnya untukku adalah, hafalan juz 'amma ku nambah, juga doa2 n hadits, kosakata bahasa arab ;))
Kan kalo pas pelajaran itu aku tetap ada di kelas, mengawasi (tepatnya menenangkan, bila perlu ngejar2 anak2 biar mau mendengarkan guru). Jadi ikut bisa deh. Alhamdulillah :)

Yahh, itulah sekelumit cerita dariku, insya Allah besok2 dilanjutkan lagi.

* Pengen cerita juga tentang mudik lebaran, sekitar 2 minggu di Jogja. Apa saja yang ku dapatkan??, di antaranya SIM A, nembak! (sssttt.... ketawanya jangan keras2, ntar ketauan. Ga baik itu, jangan ditiru ya! :p)

* maap kalo poto ilustrasi ga nyambung.
mau pamer, itu display aku yang buat loh, bersama guru2 lainnya, ditempel di belakang lemari pembatas ruangan, dilapisi plastik biar ga cepat rusak. Ku poto pake kamera hp

26 August 2011

A Great Journey

25 Ramadhan 1432H, saatnya mudik ke Jogja. Tiket pesawat sudah penuh (dan mahal) sejak beberapa bulan sebelumnya. Untunglah dipesankan tiket dari kantor suami, ga pake repot dan ga pake bayar alias gratis tis ;))
Tapi jadi ga bisa milih pesawatnya. Jadilah aku dan suami mudik ke Jogja dari Balikpapan pake transit dulu di Surabaya.
Jam keberangkatan juga nanggung, jam 17.55wita, padahal skitar 20 menit kemudian saatnya berbuka. Yak, dan aku pun dapet pengalaman baru, berbuka puasa di atas pesawat, bonus pemandangan yang keren banget. tak dapat ku potret keseluruhan keindahannya, karena keterbatasanku (sebagai potograper amatiran), dan keterbatasan alat buatan manusia (kamera).
Mungkin memang kesempurnaan ciptaan Tuhan hanya dapat dinikmati dengan alat ciptaanNya. Gunakan mata untuk melihat, dan hati untuk merasa. Innallaaha jamil wa yuhibbul jamal (sesungguhnya Allah itu indah dan menyukai keindahan).

Transit surabaya, bandara Juanda, cuma numpang lewat aja, bahkan duduk aja ga sempat. Landing sekitar jam 18.30wib, langsung boarding, take off ke Jogja sekitar jam 19.00wib. Dan untuk pertama kalinya naik pesawat baling-baling, jenis ATR ...??
Ngeri?? Iya sih sebelum take off, tapi untunglah cuaca cerah (alhamdulillah), dan dengan ketinggian penerbangan setengah dari biasanya, 14rb kaki (biasanya diatas 30rb kaki), di malam hari, disuguhkan pemandangan lampu-lampu kota, mampu menghilangkan kecemasan, tergantikan oleh hasrat untuk memotret :)
Tapi sekali lagi maaf, potograpernya amatiran, sepertinya tidak layak ditampilkan disini he..he..
Silahkan cari yang lebih oke di majalah-majalah foto :p

16 August 2011

17an

Today is special, ku sempatkan menulis walaupun singkat.

Hari ini 17 Ramadhan, menurut (siapa ya?) sebagian besar muslim indonesia, adalah hari diturunkannya ayat pertama quran (nuzulul quran), surat Al 'Alaq 1-5 (udah tau kan??), perintah pertama adalah IQRA'!, baca!
Nah, muslim itu seharusnya suka membaca, iya kan? :))

Besok, 17 agustus 2011, hari apa??
RABU!! (iya, pinter :p)
Hari peringatan kemerdekaan Indonesia ke-66. Dalam tradisi Jawa ada acara tirakatan (aku ga tau juga sih itu acara sebenarnya ngapain he..he..)
Di kalangan paskibraka ada juga tuh semacam renungan suci, mengenang jasa para pahlawan (eh aku bukan anggota paskibraka loh, cuma pernah ikut baris berbaris aja jaman sma dulu, jadi tau lah dikit. Dan untuk info aja, pas aku sma masih jaman orba, masih ada juga penataran P4).
Entahlah apakah aku terkena doktrin pancasila ala orba, tapi aku cinta indonesia loh.

Akujuga bersyukur terlahir di indonesia, tinggal di indonesia, walaupun akhir-akhir ini lagi alergi dengar kata "pemerintah", "dpr", dkk :p

Yuk kita 17an (bisa dibaca tujuhbelasan, atau ada juga yang memaknainya dengan satu tujuan), renungkan dan maknai hari ini.

Tujuanmu apa? Sepertinya sama denganku deh ;)
He, is The one, none is like Him. He who create and teach us. to Him we belong, and to Him we shall return.
Sama kan?

31 July 2011

Menulis JULI Menyambut Ramadhan

Bulan juli 2011 hampir berakhir, besok kita akan memasuki bulan baru, agustus 2011 yang juga bersamaan dengan Ramadhan 1432 H.
Banyak cerita yang belum sempat ku tulis dan ku posting di sini. Sibuk. itu seharusnya tidak lagi menjadi alasan, males, itu lebih tepat ;p
Sejak pertengahan juni lalu aku bergabung menjadi staf pengajar di salah satu sekolah dasar swasta (SDIT), walaupun mulai mengajarnya 11 juli, tapi persiapan membuat lesson plan itu loh yang bikin pusing, apalagi aku pendidikan formalku bukan dari sekolah keguruan.
Kapan-kapan aja ya ku ceritakan betapa heboh dan asiknya ngajar anak kelas 1 SD.
Ok, sekarang kita ngomongin persiapan menyambut Ramadhan yuk! Biasanya sih aku bersih-bersih rumah, tapi kali ini ku gunakan untuk istirahat aja, sambil nulis2 di sini, menunggu sore, lalu berangkat kursus bahasa arab.
Ramadhan itu, selain wajib puasa, juga adalah bulan dimana quran pertama kali diturunkan (nuzulul quran). Jadi tiap Ramadhan aku selalu semangat membaca quran, walopun kalo untuk menghafalkannya aku masih kesulitan.
Semoga aja dengan modal sedikit (dikit banget) bahasa arab, bisa lebih memahami makna ayat-ayat al quran.
Oia, tradisi memasuki Ramadhan adalah saling bermaaf-maafan (dan sudah seharusnya juga dilakukan di bulan lainnya).
Karena itu ku mau berterima kasih untuk kalian yang dengan ikhlas telah memaafkan kesalahan-kesalahanku, dan membantuku supaya aku tidak mengulangi kesalahan.
Semoga Allah mengampuni dosa-dosa kita, melindungi kita dari melakukan hal-hal buruk. Amin
Ramadan is coming! Let's enjoy the days, do good deeds, fastabiqul khairat :))
Barakallahu fiikum

22 June 2011

Bukit Bangkirai

Siapa yang pernah ke Bukit Bangkirai?

Mungkin malah ada yang belum pernah dengar namanya ya? letaknya dimana juga belum tau?
Gak apa-apa, banyak juga yang tinggal di daerah sekitarnya (Balikpapan, Samarinda, Kukar) yang belum pernah ke sana.

Bukit Bangkirai adalah salah satu tempat wisata unggulan di wilayah Kalimantan Timur. jalan masuk ke sana bisa lewat jalan Raya Balikpapan-Samarinda km 38, ke kiri, lalu masih masuk lagi sekitar 20/30km an, cukup jauh lah, apalagi jalanannya masih belum nyaman untuk dilewati (medannya yang naik turun belok-belok, jalan sempit, dan rusak, sebagian belum diaspal, belum ada penerangan jalan, dan tentu saja tak ku lihat ada tukang tambal ban :D).

Sabtu lalu aku berkesempatan ke sana, setelah sebelumnya cukup penasaran juga dengan Bukit Bangkirai, sampai pernah terpikir untuk naik motor ke sana hehe... :p
Beruntunglah ada sodara dateng dari Jogja, dan pengen banget ke sana, menyewa mobil lah kita, lalu ke sana rame-rame.

Setelah sampai di sana, suasananya cukup indah dan bersih, terlihat cukup terawat, dan ada kantinnya juga (jadi buat yang males bawa makanan, ga usah khawatir kelaperan, walopun pas dijalan lewat hutan, kayaknya sepi banget). sepertinya Bukit Bangkirai cukup banyak juga pengunjungnya. cukuplah untuk sebuah tempat wisata yang "hanya" menawarkan wisata Canopy Bridge (melewati 4 jembatan gantung dari pohon ke pohon, di atas ketinggian sekitar 30 meter dari tanah).

Mungkin ada juga wisata menjelajah hutan, mengenal jenis-jenis pohon, aku ga tau juga sih. tapi sebelum sampai ke Canopy Bridge, kita harus jalan kaki sejauh 300 meter, dan sepanjang jalan itu terlihat label yang bertuliskan nama-nama jenis pohon, dan ada petunjuk jalan juga, trek 1, trek 2, ... dst.
Cukup cape juga (jangan lupa bawa minum :p), sampe di canopy bridge, kita masih harus menaiki tangga (ga tau ada berapa jumlah anak tangga, lupa ga ngitungin).
Setelah itu saatnya melewati jembatan gantung. Silahkan!!!
*buat yang takut ketinggian, boleh nih sering-sering dateng ke sini, buat terapi ;))


Dan pemandangan indah menanti kita di atas pohon, dengan view yang berbeda-beda dari tiap pohon. Ada 4 jembatan dengan panjang berbeda yang menghubungkan 5 pohon dengan 2 pohon ada tangganya (pohon I dan IV). Jadi bila kita telah berhasil melewati 1 jembatan, setidaknya harus melewati 1 jembatan lagi supaya bisa turun.
a. Jembatan 1
Dari pohon I ke pohon II, cukup panjang jembatannya, dan ga ada tangga turun, harus kembali ke pohon I atau memberanikan diri melewati jembatan 2.
b. Jembatan 2
Dari pohon II ke pohon III, lebih pendek, tapi di pohon III ini juga ga ada tangga turun, kalo mau turun harus melewati Jembatan ke pohon IV, yang jaraknya kurang lebih sama dengan Jembatan 1
c. Jembatan 3
Dari pohon III ke pohon V
Mungkin inilah jembatan terpanjang, dan bila sudah sampai di pohon V, terpaksa harus kembali ke pohon III lalu melanjutkan ke pohon IV atau pohon I (Nah bayangin aja berapa jaraknya :p). Semakin panjang jembatannya semakin terasa juga goyangannya. Dan maafkan bila ku tak berani melewatinya hahahahah :D, numpang liat viewnya dari foto yang diambil suamiku (gambar kanan bawah).
d. Jembatan 4
Sayangnya aku juga ga melewati jembatan ini, aku turun dengan kembali ke pohon I, karena di pohon IV sudah ada banyak orang.


Perhatikan deh foto di atas (kanan bawah), kok masih ada aja sih orang yang suka coret-coret, sok mengukir nama, pamer udah pernah sampe disana. Norak deh!! ngerusak tauu!! *sebel*

*loh, setelah dipreview, tulisan peraturan menaiki canopy bridge ga keliatan hehe... upload lagi ahh :)
informasi penting

Buat yang merasa ga puas dengan foto-foto disini, atau ga jelas dengan cerita hasil tulisanku, silahkan datang sendiri ke Bukit Bangkirai (dan ajak-ajak aku ya?? :D)

01 June 2011

Ceritanya Ceritaku

Ceritaku hari ini, satu hasil nguping, satu lagi memata-matai hehehe....
Mungkin ga terlalu nyambung, kecuali kalo mau dipaksain :D

Cerita 1:
Latar belakang: nemeni teman memperpanjang SIM di kantor polisi, lagi duduk manis mengantri, terdengar pembicaraan 2 orang anak muda (kayak aku udah tua aja ya?? :p) di belakangku berkenalan, kurang lebih seperti ini (ada sedikit diedit karena aku udah agak lupa *nah kan keliatan kalo udah tua :D)
anak muda (AM)1, "udah kerja apa masih kuliah?"
AM2, "baru lulus smu"
AM1, "mau kuliah dimana?"
AM2, "di Malang"
AM1, "kenapa ga disini (Balikpapan)?"
AM2, "karena 2 kakakku juga kuliah di Malang, jurusan psikologi dan IT"
AM1, "mau masuk jurusan apa?"
AM2, "belum tau, disuruh orangtua masuk Kedokteran, tapi takut liat darah"
AM1, "ya masuk jurusan yang disukai dong, sukanya jurusan apa?"
AM2, "pengennya masuk Psikologi, tapi karena kakak sudah psikologi jadi disuruh masuk jurusan lain"
*dalam hatiku: Haahhh!! kasian amat sih kamu, AM2, masih ada aja ortu kayak gitu ya?

Cerita2
Latar belakang: makan malam di resto (biasa, males masak :p).
Ketika ku sedang makan, ada seorang Bapak tak ku kenal masuk ke resto, sendirian, pake kaos orange bertuliskan:
"Just Be Happy
I'm not your Kid"
*dalam hatiku: Hahahaha... ketawa sambil mikir, maksudnya apa ya?? hehe...
tau deh, Just be Happy, gitu kata kaosnya. Iya deh Pak, Bapak kan bukan anak2 ya, and I'm not your kid, Pak ;)

Maaf, buat orang2 yang ku ceritain disini, bila tidak berkenan silahkan protes,
e tapi setidaknya kalian telah turut mewarnai hariku loh, Terima kasih :)

20 May 2011

Prophet Muhammad's Last Sermon

This sermon was delivered: 632 A.C (Masehi), 9th day of Dhul al Hijjah, 10 A.H (Hijriah). in the 'Uranah valley of Mount Arafat, Mecca.

After praising, and thanking God, he said: "O People, listen well to my words, for I do not know whether, after this year, I shall ever be amongst you again. Therefore listen to what I am saying to you very carefully and TAKE THESE WORDS TO THOSE WHO COULD NOT BE PRESENT HERE TODAY.  

O People, just as you regard this month, this day, this city as Sacred, so regard the life and property of every Muslim as a sacred trust. Return the goods entrusted to you to their rightful owners. Treat others justly so that no one would be unjust to you. Remember that you will indeed meet your LORD, and that HE will indeed reckon your deeds. God has forbidden you to take usury (riba), therefore all riba obligation shall henceforth be waived. Your capital , however, is yours to keep. You will neither inflict nor suffer inequity. God has judged that there shall be no riba and that all the riba due to `Abbas ibn `Abd al Muttalib shall henceforth be waived. 

Every right arising out of homicide in pre-Islamic days is henceforth waived and the first such right that I waive is that arising from the murder of Rabi`ah ibn al Harith ibn `Abd al Muttalib.  

O Men, the Unbelievers indulge in tampering with the calendar in order to make permissible that which God forbade, and to forbid that which God has made permissible. With God the months are twelve in number. Four of them are sacred, three of these are successive and one occurs singly between the months of Jumada and Sha`ban. Beware of the devil, for the safety of your religion. He has lost all hope that he will ever be able to lead you astray in big things, so beware of following him in small things.

O People, it is true that you have certain rights over your women, but they also have rights over you. Remember that you have taken them as your wives only under God's trust and with His permission. If they abide by your right then to them belongs the right to be fed and clothed in kindness. Treat your women well and be kind to them, for they are your partners and committed helpers. It is your right and they do not make friends with anyone of whom you do not approve, as well as never to be unchaste...  

O People, listen to me in earnest, worship God (The One Creator of the Universe), perform your five daily prayers (Salah), fast during the month of Ramadan, and give your financial obligation (zakah) of your wealth. Perform Hajj if you can afford to. 

All mankind is from Adam and Eve, an Arab has no superiority over a non-Arab nor a non-Arab has any superiority over an Arab; also a white has no superiority over a black nor a black has any superiority over white except by piety and good action. Learn that every Muslim is a brother to every Muslim and that the Muslims constitute one brotherhood. Nothing shall be legitimate to a Muslim which belongs to a fellow Muslim unless it was given freely and willingly. Do not, therefore, do injustice to yourselves.  

Remember, one day you will appear before God (The Creator) and you will answer for your deeds. So beware, do not stray from the path of righteousness after I am gone. 

O People, NO PROPHET OR MESSENGER WILL COME AFTER ME AND NO NEW FAITH WILL BE BORN. Reason well, therefore, O People, and understand words which I convey to you. I am leaving you with the Book of God (the QUR'AN) and my SUNNAH (the life style and the behavioral mode of the Prophet), if you follow them you will never go astray.  

All those who listen to me shall pass on my words to others and those to others again; and may the last ones understand my words better than those who listen to me directly. Be my witness O God, that I have conveyed your message to your people.

copas dari : sini, klik deh linknya, ada penjelasan tambahan tentang poin-poin penting dalam al quran yang disampaikan pada "Last Sermon" ini :)

Membaca, Awal Kebangkitan.

#HariKebangkitanNasional #20Mei

Bukan berarti aku tidak cinta Indonesia bila pada hari ini aku posting dengan sedikit pelajaran bahasa Arab (buat yang belum tau, aku sekarang lagi ikut kursus bahasa Arab loh, seminggu cuma 1x, makanya harus rajin-rajin belajar sendiri nih).

Cinta Indonesia itu mencerdaskan diri sendiri dulu, lalu turut berpartisipasi mencerdaskan rakyat indonesia. Nah kalo udah pada cerdas, bisa mikir sendiri apa yang baik buat dirinya dan lingkungannya, bangsa dan negaranya, INDONESIA.
Bahwa berbuat baik kepada orang lain sesungguhnya akan membawa kebaikan pada diri sendiri, lah kan kita semua, makhluk ciptaan Tuhan, hidup di Bumi yang sama, sistem tata surya yang sama, semesta yang sama, yang kesemuanya saling ketergantungan (begitu sih yang ku pahami hehehe... :p)

Di era keterbukaan dan semakin majunya teknologi informasi, mudah sekali untuk jadi pinter (mendapatkan ilmu pengetahuan). syaratnya bisa baca, IQRA'! (Bacalah, dari akar kata Qa Ra A. eh, apakah kata "Qur'an" juga dari akar kata yang sama ya? terjemahannya "Bacaan"?)

Syarat selanjutnya MENGERTI yang dibaca :D *ya iyalah*,
nah jadi kalo kita orang Indonesia, yang ngertinya bahasa indonesia, bacalah bacaan yang berbahasa indonesia.
Tapi di internet kebanyakan berbahasa inggris??
Yaa belajar bahasa inggris donkkk!! dan bahasa-bahasa lainnya yang kita anggap perlu dan penting.

Banyak banget deh buku-buku dan artikel yang mau dibaca (cetakan maupun e-book). ga mungkin lah bisa baca semuanya? Nah, ini permasalahannya (masalahku juga :p). senang beli dan downloadnya aja, dibacanya ntar2 dan banyak yang belum sempat dibaca eh udah ada yang baru yang mau dibaca juga :D
Pinter-pinter aja cari bacaan yang bagus, prioritaskan mau baca yang mana dulu, sediakan waktu/dijadwalkan Waktu untuk membaca (Reading Time).

Oia, (khususnya buat sesama muslim) sebelum baca jangan lupa baca Bismillah (Iqra'=bacalah, bismi=dengan/atas nama, rabbika=Tuhanmu, alladziy=(dia)yang, khalaqa=menciptakan), semoga pengetahuan yang kita dapatkan bermanfaat.

Kalo kamu merasa ada bacaan yang bagus, Rekomendasikan ke orang lain, bisa diomongin langsung (diceritakan) atau melalui TULISAN, contohnya ngeblog ini.
Kalo punya banyak buku, pinjamkan ke orang lain, bikin perpustakaan gitu, kalo bisa gratissss :p

Dan yang terpenting adalah menerapkan/ mengamalkan pengetahuan yang kita dapatkan.
Jangan Malu dan Jangan Malesss!!! *aku banget nih.

Kemudian balik lagi ke Membaca, supaya mendapat pengetahuan baru, dan mengingat lagi pengetahuan yang (mungkin) terlupakan.

Dan untuk bacaan hari, dalam rangka hari kebangkitan nasional, perkenankan aku sampaikan kata-kata dari QS 74:2-7 
*(sebaiknya sih pake aksara arab ya? tapi aku belum bisa ngetik pake aksara arab, harus nyari programnya dulu nih biar ga asal copas)

2. Qum fa-andzir : Bangunlah lalu berilah peringatan! / Arise and Warn
(Qum=bangunlah, andzir=berilah peringatan, adalah fi'l amr=kata kerja perintah)

3. Wa Rabbaka fa-kabbir : Dan Tuhanmu, Agungkanlah ! / and your Lord, Glorify
(Rabb=Tuhan, adalah isim=kata benda +ka=kata ganti milik untuk kamu laki-laki)

4. Wa tsiyaabaka fa-thahhir : Dan pakaianmu, Bersihkanlah! / and your clothing, Purify
(tsiyaabun=pakaian, isim)

5. Wa arrujza fa-aHjur : Dan perbuatan dosa, Tinggalkanlah / and uncleanliness, Avoid
(al-rujza=?? perbuatan dosa?, isim karena diawali dengan "al", alif+lam)

6. Wa laa tamnun tastaktsiru : Dan janganlah memberi (dengan bermaksud) memperoleh (balasan) yang lebih banyak / and do not confer favor to acquire more
 (Laa=jangan, untuk membuat kalimat negatif/larangan/an-nahy)

7. Wa li-rabbika fa-ashbir : Dan untuk (memenuhi perintah) Tuhanmu, Bersabarlah! / but for your Lord, be Patient
(Li=untuk, preposisi/harf. Perhatikan Rabbu menjadi Rabbi, setelah harf maka isim-isim jadi berakhiran "i"/di-kasrah)

terjemahan quran dari tanzil.net
keterangan jenis kata dari aku yang lagi belajar bahasa Arab, pelajaran menentukan/mengklasifikasikan jenis kata. maka kemungkinan besar terdapat kesalahan. Maaf! dan dengan senang hati siap dikoreksi ;)

18 May 2011

Tower

after editing

original photo
ada yang bisa nebak aku motretnya pake kamera apa??
diedit pake aplikasi apa dan pake efek apa??

lokasinya dari teras (eh balkon) rumah tetangga, di karangrejo juga.

Foto Bulan Mei

foto BULAN sore hari tanggal 16/05/2011 jam 18.17 wita, difoto pake Nikon D3000 mode panorama, 1/30 f4.5 ISO 400 55mm.
telah melalui proses editing, cropping dan diberi efek Antique no.4 original (pake aplikasi photoscape)

lokasi pemotretan dari samping rumah karangrejo Balikpapan.
itu pohon yang ga ada daunnya adalah pohon......???... yang ditanam di halaman rumah tetangga ;)

Berasa lagi musim dingin* gitu ga??

*imajinasi orang lagi ke'sumuk'an, ga ada AC, mau buka jendela tak berteralis ntar maling masuk :D

09 May 2011

Hello Kitty

What's on your mind, when you see these pics below?


and how about this?


do you remember something?? :D 

Let's check my older post, Orange + Ijo = ... sandal ... :)

Yes, i thought i should buy the new one, right?? so last weekend i bought new sandal, Hello Kitty!

Say hello to me when you see me! 


Pelangi Melbourne & My Name Is Red

Ku awali Mei ini dengan membaca novel "Pelangi Melbourne" (tepatnya sih buku ini ku beli di akhir April, tanggal 30 yang lalu). Penasaran aja sama isinya tentang apa, secara penulisnya kan Zuhairi Misrawi. Belinya di Gramedia Balikpapan, harganya Rp 66.000,- (mahal ya? ku browsing harga di jakarta 'cuma' 49.000,-).


 Dalam waktu kurang dari 2 hari selesai deh ku baca. Ga perlu ku review ya? cara penulisannya mengingatkanku sama Dunia Sophie, novel tentang filsafat itu loh. Nah di novel ini juga gitu, tokoh-tokohnya saling berdiskusi tentang toleransi. Jadi perasaanku, serasa membaca artikel daripada membaca novel/cerita. Dan kabarnya novel ini juga akan difilmkan. ternyata isu-isu tentang toleransi belakangan ini semakin rame aja ya?

Efek dari membaca novel ini adalah, aku jadi kepengen baca novel lain, yang disebut-sebut sama tokohnya, yaitu My Name Is Red, karya novelis Turki, Orhan Pamuk (telat ya? hehe... biarin aja lah, better late than never). Kayaknya seru nih novel, ku cari2 free ebooknya (sukanya yang gratisan :p), dapet deh disini
Asiiikk!! Baca yukk!

ebook gratis, versi bahasa indonesia

Les Enfants

Gaya bener deh, mau posting short story en francais (le petit histoire pour les enfants), tapi copas :D browsing2, cari yang bahasa perancisnya mudah, sekalian buat aku belajar lagi, eh, malah nemu puisinya Kahlil Gibran, yo wis, ku posting ini aja ya?

Pas kemaren aku juga baru aja nengok temen yang baru saja melahirkan, anaknya cowok, belum dikasi nama, tapi katanya sih karena suaminya anak (waktu kuliah jurusan) Geologi, jadi mau dinamakan BUMI ;)


Vos enfants ne sont pas vos enfants.
Ils sont les fils et les filles de l’appel de la Vie à elle-même.
Ils viennent à travers vous mais non de vous.
Et bien qu’ils soient avec vous, ils ne vous appartiennent pas.

Vous pouvez leur donner votre amour mais non point vos pensées,
Car ils ont leurs propres pensées.
Vous pouvez accueillir leurs corps mais pas leurs âmes,
Car leurs âmes habitent la maison de demain, que vous ne pouvez visiter, pas même dans vos rêves.
Vous pouvez vous efforcer d’être comme eux, mais ne tentez pas de les faire comme vous.

Car la vie ne va pas en arrière, ni ne s’attarde avec hier.

Vous êtes les arcs par qui vos enfants, comme des flèches vivantes, sont projetés.
L’Archer voit le but sur le chemin de l’infini, et Il vous tend de Sa puissance pour que Ses flèches puissent voler vite et loin.
Que votre tension par la main de l’Archer soit pour la joie ;
Car de même qu’Il aime la flèche qui vole, Il aime l’arc qui est stable

Your children are not your children.
They are the sons and daughters of Life's longing for itself.
They come through you but not from you,
And though they are with you, yet they belong not to you.

You may give them your love but not your thoughts.
For they have their own thoughts.
You may house their bodies but not their souls,
For their souls dwell in the house of tomorrow, which you cannot visit, not even in your dreams.
You may strive to be like them, but seek not to make them like you.

For life goes not backward nor tarries with yesterday.

You are the bows from which your children as living arrows are sent forth.
The archer sees the mark upon the path of the infinite, and He bends you with His might that His arrows may go swift and far.
Let your bending in the archer's hand be for gladness;
For even as he loves the arrow that flies, so He loves also the bow that is stable

copas dr sini:
en francais
in english

19 April 2011

Hidden and Seek

lagi males nulis :p
maen tebak-tebakkan aja yukk!!

Bisakah kalian mencari, ada berapa dan dimana Buah Belimbing yang tersembunyi di foto pohon berikut ini?
(eh maap kalo ga keliatan, sudah ku resize hehe..., tebak aja ya!)



Mau tau jawabannya??
Nih ku kasitau,
sssttt............... tapi jangan kasitau yang lain ya, ntar diambil aku ga kebagian :p

08 April 2011

Different Recitations

Narrated 'Umar bin Al-Khattab: I heard Hisham bin Hakim reciting Surat-al-Furqan during the lifetime of Allah's Apostle, I listened to his recitation and noticed that he was reciting in a way that Allah's Apostle had not taught me. I was about to jump over him while He was still in prayer, but I waited patiently and when he finished his prayer, I put my sheet round his neck (and pulled him) and said, "Who has taught you this Sura which I have heard you reciting?" Hisham said, "Allah's Apostle taught it to me." I said, "You are telling a lie, for he taught it to me in a way different from the way you have recited it!" ..

Then I started leading (dragged) him to Allah's Apostle and said (to the Prophet), " I have heard this man reciting Surat-al-Furqan in a way that you have not taught me." The Prophet said: "(O 'Umar) release him! Recite, O Hisham." Hisham recited in the way I heard him reciting. Allah's Apostle said, "It was revealed like this." Then Allah's Apostle said, "Recite, O 'Umar!" I recited in the way he had taught me, whereupon he said, "It was revealed like this," and added, "The Quran has been revealed to be recited in seven different ways, so recite of it whichever is easy for you."

(See Hadith No. 514, Vol. 6)

Volume 9, Book 93, Number 640 Sahih Bukhari

masih pentingkah kita berbeda?


semalem aku nonton film "?" (Tanda Tanya), tag line nya: masih pentingkah kita berbeda?
inti ceritanya tentang toleransi di negara indonesia (sepertinya latar belakang film ini di daerah Semarang), yang memang terdiri dari berbagai suku, agama, dan budaya.

film ini membuatku mengingat lagi makna toleransi dari berbagai pengalaman yang ku alami. Aku pribadi tidak ada masalah dengan toleransi, aku memang dilahirkan dari keluarga yang multikultural (Mamaku Manado Kristen, Papaku Jawa Islam yang mungkin agak2 kejawen). Aku juga ga ngerti kenapa aku bisa jadi seorang muslim, mungkin ini yang namanya hidayah, Alhamdulillah :))

Waktu ku kecil aku ikutan teman-teman muslimku mengaji, ketika hari minggu aku pun ikutan sekolah minggu. dulu, entah kenapa aku disekolahkan di TK islam, mungkin karena dekat rumah. SD-SMA aku sekolah di sekolah umum (bukan sekolah agama). Kalo pas natalan ikutan nulis surat minta hadiah ke Sinterklas (pake ditaro di sepatu yang dikasi rumput itu hehe..), kalo pas Paskah ikutan juga nyari telor rebus, abis itu dimakan bareng-bareng. Dan jujur aja, sampe sekarang pun aku masih menikmati lagu-lagu rohani kristen.

Kalo ada acara keluarga, kadang ada juga tuh makanan non halal, tapi mereka selalu kasitau. kalo aku mau sholat juga tinggal bilang aja, ga ada yang ngelarang-larang (paling aku yang males, tapi itu duluuuu loh :p).
Pas aku mau pake jilbab (sewaktu aku kuliah, masih jadi anak kos) aku juga ga bilang-bilang keluargaku, dan mereka juga ga ada masalah.
Aku cukup dekat dengan sodara-sodaraku (walaupun mereka kristen), suatu ketika aku ikut kampanye parpol yang mayoritas anggotanya kristen, terus ada yang tanya gini, "gerejanya dimana?" padahal waktu itu aku udah jilbaban loh, ku jawab aja, "maaf bu, saya muslim :) ". dan ibunya tampak baik-baik aja tuh.

Justru aku yang heran, kenapa sekarang ini jadi sering banget ada kerusuhan antar agama dan suku.
Demi kepentingan siapa?

PS: buat bahan renungan jumat ini QS 49:13 (yang ga sibuk baca semua ayatnya ya :p)

04 April 2011

Menyusuri Mahakam

Judulnya Menyusuri Mahakam, tapi bukan berarti aku naik kapal sepanjang sungai mahakam loh, tapi aku mengunjungi kota-kota yang dilewati aliran sungai mahakam ini, yaitu Samarinda dan Tenggarong.
Kunjunganku ini adalah yang kedua dalam waktu setahun terakhir, yang pertama bersama adikku pada Mei 2010. kali ini aku ikut bersama sodara2 suamiku yang baru pertama kali ke sana, jadi aku tuh ceritanya jadi guide, guide yang sok tau :D

Kami jalan-jalannya pada hari senin seminggu yang lalu, 28 Maret 2011. Ada hal yang kurang mengenakkan di pagi harinya. Begini ceritanya, sodaraku bermaksud menyewa mobil untuk jalan-jalan, bertanya ke aku dimana tempat sewa mobil, ku kasih beberapa nomor telepon rental mobil yang ku lihat dari koran, dan kami pun sudah berencana akan berangkat pagi-pagi, jam 7, supaya jalan-jalannya bisa puas.
Ternyata sopirnya baru dateng ke rumah sodaraku (di Batakan) jam 8 pagi, terus harus jemput aku dulu kan di karangrejo, ehh dia nyasar, udah telpon2an padahal, dan untuk memudahkan, aku bersedia nunggu di jalan besar. sampe di jalan besar aku telpon sodaraku, menanyakan keberadaan mereka, dan apa jawabannya : Sopirnya ngambek! mereka ditinggal sama mobilnya di daerah yang mereka sendiri juga ga ngerti.
Terus sodaraku nelpon rental mobilnya lagi, dan sopirnya pun ganti, yang punya mobil yang nyetir, tapi karena dia ga terlalu ngerti jalan-jalan di Samarinda dan Tenggarong, maka di Samarinda ganti sopir lagi, pulangnya dari Tenggarong harus ke Samarinda lagi untuk ganti lagi sama yang punya mobil itu.
Dan karena berangkatnya sudah kesiangan, sekitar jam 9 dari rumahku, kami ga jadi deh mampir ke Agrowisata, disana kita bisa melihat Beruang Madu, simbol kota Balikpapan.

Tidak terlalu beda dengan kunjungan pertama ke Tenggarong, yang kami kunjungi kali ini masih yang itu2 juga, Museum Mulawarman (masih seperti dulu, belum update, masih 27 propinsi :p), Pulau Kumala (yang makin parah aja, Pura yang keren itu udah ga bisa dimasuki karena sudah longsor. tapi kali ini aku muteri pulau naik perahu), makan siang ditempat yang sama, di Tepian Pandan. tambahannya adalah pada kunjungan pertama aku (suami dan ade ku) ga tau kalo di belakang museum ada kraton kutai kertanegara, lah ga ada papan info juga sih, itu juga kami taunya karena dikasihtau sama yang jaga makam raja2 kutai kartanegara yang letaknya disamping museum.

Kalo pun ada yang berbeda adalah pada kunjungan kali ini aku sudah punya kamera DSLR :))
dan inilah oleh-oleh dari jalan-jalan kemaren:

Prasasti kerajaan Kutai Martadipura, kerajaan tertua di Indonesia
kraton Kutai Kartanegara (beda loh sama Kutai Martadipura)

Pura di Pulau Kumala yang lagi rusak

Rumah Lamin (Rumah Panjang), rumah adat suku Dayak
Jembatan yang melintasi sungai Mahakam, ada tulisannya: Gerbang Raja (Gerakan Membangun Masyarakat Sejahtera)

01 April 2011

The Guest of Honor

On my twitter's bio, i wrote like this: " I'm nobody. nobody's perfect. am i perfect?? ;p "
It's written because i was inspired by this lovely story: The Guest of Honor (The Stories of Nasruddin Hoja).

Nasruddin entered a formal reception area and seated himself at the foremost elegant chair.
The Chief of the Guard approached and said, "Sir, those places are reserved for guests of honor"
"Oh, I am more than a mere guest", replied Nasruddin confidently.
"Oh, so you are a diplomat ?"
"Far more than that"
"Really? So you are a minister, perhaps?"
"No, bigger than that too"
"Oho! So you must be the King himself, Sir", said the Chief sarcastically.
"Higher than that"
"What?! Are you higher than the King?! Nobody is higher than the King in this village!"
"Now you have it. I am nobody!", said Nasruddin.

31 March 2011

Pada suatu Maret 2011 (Part 5) : Back To Balikpapan

ini seri terakhir dari "Pada Suatu Maret 2011" ntar ndak kayak sinetron :p, lagipula hari ini kan udah hari terakhir di bulan Maret 2011.

Rencana awalnya aku di Jogja cuma sampe hari Sabtu atau Minggu, karena menanti harga tiket yang ga turun-turun ke batas tertinggi yang ku tetapkan, yaitu 500rb, akhirnya standar ku naikkan jadi 600rb, dan di sore hari pada hari Rabu, ku dapatkan harga tiket 536rb buat berangkat besok paginya, hari Kamis, langsung deh ku booking 2 seat, karena bapak mertuaku mau ikut ke Balikpapan.

Bye bye Jogja, wish me coming back again soon :))

Bapak di Balikpapan ga lama, 6 hari saja, dan tidak seperti kunjungan sebelumnya, kali ini jalan-jalan hanya di dalam kota saja. Tambahan tempat berkunjung adalah ke rumah sepupu bapak (bulik) yang baru saja pindah Balikpapan oktober 2010, rumahnya di daerah Batakan. Memang tujuan bapak main ke Balikpapan kali ini adalah melihat rumah kontrakan baruku.
Jalan-jalan dari gunung (sebenarnya sih cuma bukit aja) ke pantai, mal ke mal. Banyak mal baru di Balikpapan, semoga aja pembangunannya memang bermanfaat untuk masyarakat Balikpapan :)

Pada suatu Maret 2011 (Part 4) : Girls Talk

ini cerita tentang 2 ponakan cewek (aku juga punya 3 ponakan cowok).
1. Kaira, yang rambutnya agak ikal, anak adik (ipar)ku, umur 2 tahun bulan maret ini.
2. Acha (Hafsa), anak kakak (ipar)ku, akan 2 tahun bulan depan (april). Tapi karena tradisi Jawa, maka anak kakak walaupun lebih muda tetap dipanggil "Mbak Acha", dan yang lebih tua "Dik Iya (Kaira)"

Kaira ngomongnya lebih pinter (mungkin juga karena lebih tua sebulan), foto ini ceritanya dia lagi ngajari mba Acha Sholat, pinter deh udah ngerti urutan gerakan sholat dan udah bisa Al Fatihah. Eh, si mbaknya ga mau diajari, maunya maen aja. Nah kan jadi diceramahin "adiknya" deh :D

27 March 2011

Aku dan Semut

Aku,
seorang diri,
malam hari,
melawan serombongan pasukan hitam,
menyelamatkan sekotak coklat,
sekotak bakpia
secangkir kopi :D



Note:
jiwa penyairnya kambuh hehe...
akibat malam2, ngantuk, nanggung mau posting tulisan, banyak semut berdatangan.

Tumis Pare dan Kerang Kecap

Posting resep masakan dulu, lanjutan cerita seri "Pada Suatu Maret 2011" sementara ditunda, dikarenakan pada bulan Maret ini memang aku sok sibuk jadi PENGACARA = PENGangguran bAnyak aCARA :D

Acara masak-masak pada hari Jumat lalu, 25 Maret, sebenarnya direncanakan seminggu sebelumnya, dikarenakan seminggu yang lalu air PAM ga ngalir, dan di rumahku tandonnya ga diisi, gagal deh tuh, kan ga enak kalo masak-masak ga ada air.

Beginilah ceritanya, bagaimana masakan-masakan ini dapat terhidang ;)
Pagi (agak kesiangan, sekitar jam 10an) aku dan mba Yattie, temanku, ke pasar beli Kerang kupas 1kg harganya 20ribu (murah apa mahal ya?), terus pare, tempe, rebon, cabe, bawang, dsb.

lebih enak bila dimakan daripada dilihat loh :p
Dan inilah cara membuatnya:
Tumis Pare ala mba Yattie,
Iris, lalu tumis bawang merah, bawang putih, cabe rawit
Masukkan pare, rebon, dan pete (kalo suka)
Aduk-aduk, tambahkan garam, gula, air sedikit.
Masak sampai empuk. Siap dihidangkan
*bagi yang ga suka pedas, hati-hati jangan kebanyakan ngasih cabe
Kerang Kecap
Bumbunya hampir sama dengan Tumis Pare, bawang merah, bawang putih, cabe, dan ditambahkan irisan jahe
Tumis bahan-bahan tersebut
Masukkan kerang, tambahkan kecap manis, garam, gula dan air secukupnya
Masak sampai air kering dan kerang matang
*gampang kan??

Ternyata 1kg kerang itu jadinya banyak banget, 1 rantang + 1 box makan. Yang makan 4 orang, bisa pada bungkus dibawa pulang. Mantapp deh, murah meriah, kenyang, dan (mudah-mudahan) bergizi :))

Jadi terpikir quote ini (entah siapa yang ngomong dan mempopulerkan):
Bukan masalah apa yang dimakan, tapi makan bersama siapa

23 March 2011

Pada suatu Maret 2011 (Part 3) : Penanaman Pohon

Melanjutkan cerita sebelumnya (mumpung inget, karena ada fotonya hehe..)

Beruntunglah aku karena urusanku selama di Jogja bisa selesai dalam waktu 1 hari, dan di hari berikutnya punya waktu untuk jalan-jalan (walaupun juga tiap harinya mesti ngecek return ticket ke Balikpapan, tentu saja mencari harga paling hemat).

Dan inilah kunjungan pertamaku ke lereng Merapi pasca erupsi dahsyat akhir tahun lalu. Kunjunganku kali ini diajak mamaku, dalam rangka acara penanaman pohon di Merapi. Selain untuk "menghijaukan" lereng merapi yang tertutup debu dan material gunung berapi, juga untuk membantu penduduk mendapatkan penghasilan tambahan, dari hasil panen pohon tersebut.

Dari hasil pengamatanku, yang hanya sesaat, di daerah Kepuharjo, Cangkringan, memang tidak semua tertutup material gunung, ada sebagian yang masih hijau.
Dan tentu saja aku salut melihat penduduknya yang tetap semangat. sewaktu kunjungan kemaren, kehidupan penduduknya sudah mulai berjalan normal lagi, anak-anak sekolah sudah terlihat di jalan-jalan mengenakan pakaian sekolah (loh kok di jalan-jalan?? bukan di sekolah?? hayoo... adek2, pada bolos sekolah ya? :p)

18 March 2011

Pada suatu Maret 2011 (Part 2) : Perpanjang SIM


Tujuan utamaku ke Jogja kali ini adalah untuk memperpanjang SIM C ku, dan seperti sewaktu perpanjang STNK, aku lebih senang mengurusnya sendiri. Kalo ga ngerti kan tinggal tanya petugasnya.
Apalagi sekarang kabarnya semakin mudah aja, ada mobil SIM keliling, jadi bagi yang sibuk dan tidak sempat ke kantor polisi, ada petugas dengan mobil yang mangkal di tempat-tempat tertentu. Di Jogja ada di dekat pusat perbelanjaan, Plaza Ambarukmo. tapi sayangnya mobil SIM keliling ini katanya cuma ada di hari selasa dan sabtu. Ya sudahlah, daripada kecele, aku pilih mengurusnya langsung ke kantor polisi sleman.

sesampainya di kantor polisi ku lihat papan informasi, apa aja persyaratan untuk memperpanjang SIM, ternyata harus ada surat keterangan sehat dari dokter, untunglah di seberang kantor polisi ada tempat praktek dokter (eh, kayaknya tuh dokter emang sengaja deh bikin tempat praktek di situ, biar sekalian memudahkan orang-orang yang mau mengurus SIM, dan dia pun juga dapet banyak pasien). Periksanya cuma ditanya tinggi badan & berat badan, terus diukur tensi, udah. bayar Rp 20.000,-

Sudah ada surat keterangan sehat, lalu aku fotokopi SIM lama dan KTP, dan kembali ke ruangan mengurus SIM. ada beberapa loket.
Loket I, menyerahkan berkas, lalu diberi form isian dan kuitansi pembayaran
Loket II, tempat untuk membayar biaya pembuatan SIM (ada beberapa rincian, untuk perpanjangan SIM C sebesar Rp 75.000,-)
setelah itu kembali ke loket I, menyerahkan form isian, kemudian mengantri panggilan untuk pemotretan hehe...
Setelah selesai pemotretan, mengantri lagi untuk mendapatkan SIM yang baru :))

Semua proses itu ku lalui selama kurang dari 2 jam. Aku dateng ke kantor polisi sekitar jam 10 pagi, jam 12 siang sudah selesai. mungkin tergantung juga dengan jumlah orang yang mengurus SIM pada hari yang sama.

Oia, buat yang mau buat SIM baru, setelah 3x tes ga lulus-lulus juga (kasian dehh loh :p), uang yang dibayarkan (dijanjikan) dikembalikan loh

17 March 2011

Pada suatu Maret 2011 (Part 1)


Selasa, 1 Maret yang lalu akhirnya aku ke Jogja juga setelah dibingungkan dengan harga tiket yang (menurutku) mahal banget, untuk penerbangan Bpn-Jog yang hanya 1,5jam masa harganya di atas 500rb??
Perjalanan diawali dengan nekad ke Bandara tanpa tiket, kalo diatas 600rb aku ga jadi berangkat, balik lagi ke rumah hehe... (deket ini lah Bandara Sepinggan dengan rumahku).

Sampe Bandara aku ke konter Lion Air (hanya Lion Air yang berangkat sore hari jam 18.50, Sriwijaya pagi hari jam 8.45, Batavia jam 6), ketika ku tanya berapa harga tiketnya? 495rb!
Cihuyy!! senengnya diriku, dengernya itu loh 400rb walopun belakangnya 95rb hehe.... Jadi juga deh aku ke Jogja :))

Sampe Jogja dijemput sama Papa, Mama, dkk (kita sering nyebutnya dengan "keluarga si Dul" karena seringkali tim penjemputan yang heboh, ikut semua, tante2, ponakan2, sepupu2).

Ada cerita lucu nih, ketika di jalan ngobrol sama ponakanku yang mau masuk SD, masih belajar membaca. kurang lebih seperti ini:
"Bulik Ica, kemaren naik pesawat apa?"
ku jawab dengan memberi tebakan "mmm... huruf depannya L"
dan dia pun menebak "eL esia (Air Asia)"
"Haahahaaa"

*banyak cerita seru di 2 minggu awal maret ini, untuk sementara ini dulu ya? (mudah-mudahan ga males posting)

14 March 2011

Double Three

33... Mau???
*bukan iklan*

Mau ga mau harus mau, i can't turn back or even skip time (ngomong apa sih? hehe...)


udah ngomong ga jelas, eh gambarnya juga ga jelas hehe... Maaf!! ;)
gambar ini ku ambil dari page fb ku, ucapan dan doa teman2 di hari ultahku.
makasih semuanya, buat yang ga masuk di gambar, maaf ya! (sama aja toh ga keliatan juga gambarnya heheh)

Harapanku semoga diberikan kemampuan untuk selalu bersyukur dalam kondisi apapun.
Alhamdulillah 'ala kulli haal :))

*eh ternyata posting pertamaku di bulan maret 2011 (mulai males posting nih rupanya)

25 February 2011

A Right On You

Narrated Abu Juhaifa:
The Prophet made a bond of brotherhood between Salman and Abu Ad-Darda.' Salman paid a visit to Abu Ad-Darda' and found Um Ad-Darda' dressed in shabby clothes and asked her why she was in that state. She replied, "Your brother Abu Ad-Darda' is not interested in (the luxuries of) this world." In the meantime Abu Ad-Darda' came and prepared a meal for Salman. Salman requested Abu Ad-Darda' to eat (with him), but Abu Ad-Darda' said, "I am fasting." Salman said, "I am not going to eat unless you eat" ..

So, Abu Ad-Darda' ate(with Salman). When it was night and (a part of the night passed), Abu Ad-Darda' got up (to offer the night prayer), but Salman told him to sleep and Abu Ad-Darda' slept. After sometime Abu Ad-Darda' again got up but Salman told him to sleep. When it was the last hours of the night, Salman told him to get up then, and both of them offered the prayer. Salman told Abu Ad-Darda', "Your Lord has a right on you, your soul has a right on you, and your family has a right on you; so you should give the rights of all those who has a right on you."
Abu Ad-Darda' came to the Prophet and narrated the whole story. The Prophet said, "Salman has spoken the truth."

Sahih Bukhari Volume 3, Book 31, Number 189


Note: jumat ini ku post 2 cerita, setelah 3x jumat ga posting cerita :))
enak ya kalo tinggal copas :D

Tumis Sayur Oyong

Beruntunglah orang-orang yang males kerja di Balikpapan, karena kemaren, 24 feb 2011, adalah hari libur lokal, pemilihan kepala daerah/ walikota (pilkada) Balikpapan. Ada 4 pasangan yang bersaing untuk menjadi walikota dan wakil walikota Balikpapan 2011-2016 (bener kan?)

Kali ini aku ga ngomongin pilkada, tapi tentang hari libur ;)
Rencana mau ke Jogja tanggal 24 gagal. Tapi ku punya rencana cadangan hehe... bersama teman-teman berencana mau kumpul2, ngobrol2, masak2, makan2, rujakan,..... di rumah baruku, silaturahmi gitu, kan susah tuh ketemunya kalo ga memanfaatkan waktu libur. Kalo sabtu-minggu biasanya waktu untuk keluarga (suami dan anak-anak, bagi yang sudah punya).

Pagi2 aku dan mba henny (temen, tetangga, sekaligus yang punya rumah kontrakanku :p) ke pasar, belanja sayuran dan kue-kue, sedikit aja, khawatir kalo udah belanja banyak tapi teman yang dateng sedikit. Kalo ntar yang dateng banyak ya tinggal beli aja makanan mateng.
Pulang dari pasar belanjaan di drop di rumah mba henny, rencana masak2 di rumah mba henny, makan2 dirumahku, maklum komporku kecil (dengan tabung gas kecil yang cuma 220ml itu loh). Lalu aku pulang dulu ke rumah untuk sarapan.
Sampai di rumah hujan angin derassss banget, hujannya seharian, siang hujannya memang reda, tapi masih mendung, dan udara Balikpapan kemaren itu jadi sejuk-sejuk dingin bikin males :)

Gagal deh acara kumpul2 bareng temen-temen, yang ada aku masak-masak aja bersama mba heny.
Mba heny menumis kangkung, dadar telor, goreng tempe, dan masak ikan bandeng (kalo ga salah namanya asem2, karena yang masak belum pada mandi hahaha :D)

Aku masak sayur oyong (atau dikenal juga, gambas)
Resepnya ku dapat dari tabloid, sudah lama, waktu aku masih rajin masak di prabumulih dulu.

Bahan:
Bawang merah diiris
Tomat merah (ijo juga boleh) dipotong-potong
Cabe rawit diiris-iris
Oyong dipotong-potong (dikupas dulu kulitnya)
Teri medan digoreng (direndam air panas juga boleh)
Daun bawang diiris-iris
Garam dan Gula (penyedap rasa)

Quiz iseng ga berhadiah: Apa perbedaan antara diiris-iris dan dipotong-potong?

Cara memasak:
Tumis bawang merah sampe wangi, masukkan tomat, cabe rawit, oyong, aduk sampe layu, beri air dikit, tambah gula garam, masukkan teri medan dan daun bawang, aduk-aduk. Udah deh. Hidangkan, lalu makan pake nasi pas lagi laper, dijamin enak hehehe.... :))
tumis oyong yang dirantang putih ;)

Jawaban quiz:
diiris-iris itu (sebaiknya) tipis-tipis/kecil-kecil,
dipotong-potong bisa besar maupun kecil sesuai selera

True Wealth

One day a father of a very wealthy family took his son on trip to the country with the purpose of showing his son how the poor people live so he could be thankful for his wealth.
They spent a couple days and nights on the farm of what would be considered a very poor family.

On their return from the trip, the father asked his son,
"how was the trip?"
"It was great, Dad"
"Did you see how poor people can be?"
"Oh yeah"
"So what did you learn from the trip?"

The son answered, "I saw that we have one dog and they had four. We have a pool that reaches to the middle of our garden and they have a creek that has no end. We have imported lanterns in our garden and they have the stars at night. Our patio reaches to the front yard and they have the whole horizon. We have a small piece of land to live and they have fields that go beyond our sight. We have servants who serve us, but they serve others. We buy our food, but they grow theirs. We have walls around our property to protect us, they have friends to protect them".

With this answer the boy's father was speechless. Then his son added, "Thanks Dad for showing me how poor we are"


from: 100 Moral Stories
compiled by Akramulla Syed

Note: maap nih, belum bisa nulis/bikin cerita sendiri. belum pede. sementara ini baru bisa jadi pembaca/penikmat karya-karya orang lain ;)

18 February 2011

Peace Please


Pengen nulis tentang ummatan wasathan (QS 2:143), tapi ga tau mau mulai darimana. Terlintas di pikiranku tentang banyak hal, dan yang terbaik itu memang berada di pertengahan (semoga ilustrasi gambar dapat menjelaskan hehe...). Salam! Peace! Damai :))

setuju deh dengan yang ditulis M. Quraish Shihab: " Posisi pertengahan menjadikan manusia tidak memihak ke kiri dan ke kanan, sesuatu hal dimana dapat mengantarkan manusia berlaku adil. Posisi pertengahan menjadikan seseorang dapat dilihat oleh siapapun dalam penjuru yang berbeda, dan ketika itu ia dapat menjadi teladan bagi semua pihak. Posisi itu juga menjadikannya dapat menyaksikan siapapun dan dimana pun"

Rumah Baru

Sudah sejak hari minggu 13 Februari aku menempati rumah baru (masih ngontrak sih), di daerah Karangrejo, Balikpapan tengah.
Pemandangan dari rumah baruku ga kalah keren dari kamar kos di klandasan kemaren.
Pas semalem bulan purnama lagi, kereeennnn banget!

terus rumah sekarang ini, ku punya pekarangan sendiri, pekarangannya sudah ada tanaman buah2an dan tanaman bunga. Boleh ku makanin lagi buah2annya. Kadang dikirimin makanan juga (maklum yang punya rumah ortunya temenku hehe...). Asikk banget deh.

Siapa yang mau mampir ke rumah? Ntar suguhannya kelapa muda *persediaan terbatas* :))

11 February 2011

Sok Sibuk

Gawat, kalo jumat ini ga posting story, berarti udah 2x ga posting, jumat kemaren kelewatan, maklum sok sibuk gitu deh :p

Sibuk mau pindahan, sibuk jalan-jalan & nonton acara dalam rangka ultah balikpapan (dari Mal ke Mal), sibuk nonton tipi (terutama acara gosip, mulai gosip selebritis sampe gosip politik, terakhir gosip kekerasan atas nama agama. kayaknya emang tipi Indonesia isinya gosip aja yah?? untunglah aku sesekali masih bisa nonton tipi kabel).
Sok sibuk ini membuatku belum sempat menyelesaikan baca To Kill A Mockingbird, padahal udah banyak buku-buku baru yang pengen ku beli (dan ku berniat tidak beli buku sebelum ku selesai baca TKAM, maksudku biar ada motivasi menyelesaikan membaca). Sok sibuk juga menyebabkan proyek menghapal juz 'amma sekaligus belajar Arabic terhambat :((
Belum lagi mau ke Jogja perpanjang SIM.
Begitulah kalo kebanyakan maunya, mana ada pendaftaran kursus bahasa Perancis lagi, kepengen ikut juga deh, murid terbaik dikasi hadiah jalan-jalan 2 minggu ke Perancis hehehe.... :))

Ini kalo mau liat kos ku, rumah baruku, dan acara Dragon Boat Race.
Kos-kosan di Klandasan  

Rumah Kontrakan di Karangrejo
Dragon Boat Race, 4-6 Februari 2011